Travel
10 Oktober 2023
Share
Sobat TRAC siapa yang sudah nonton film Petualangan Sherina 2? Setelah 23 tahun akhirnya Sherina dan Sadam kembali menyapa penggemarnya melalui sekuel film yang sarat akan nilai persahabatan ini.
JIka pada petualangan Sherina sebelumnya mengambil latar Bandung yang indah, maka kali ini Rumah Produksi Miles akan mengajak sobat menjelajah hutan di Kalimantan yang eksotis.
Film petualangan Sherina 2 yang tayang perdana pada Kamis 28 September 2023 lalu ini mengambil lokasi syuting di Jakarta dan mayoritas di Kalimantan Tengah.
Selama 46 hari para pemain dan kru melakukan pengambilan gambar di berbagai tempat di kawasan Kalimantan Tengah seperti kawasan hutan yang di Desa Tumbang Kaman dan Desa Tumbang Manggu, Kabupaten Katingan.
Serta terlihat pula beberapa adegan yang disinyalir berlatar Jembatan Kahayan dan Kawasan Konservasi Orangutan Nyaru Menteng, Kota Palangka Raya.
Memang, tak semua lokasi syuting Petualangan Sherina 2 ini merupakan tempat-tempat yang bisa diakses soleh wisatawan umum. Tapi jangan khawatir, sobat tetap bisa merasakan pengalaman berpetualang di hutan Kalimantan ala petualangan Sherina dengan menyambangi beberapa lokasi berikut ini.
Di tempat ini lah terdapat Rehabilitasi dan Konservasi Orangutan yang dikelola oleh Borneo Orangutan Survival (BOS). Konon, dari organisasi ini juga Mira Lesmana selaku produser mendapat inspirasi untuk tempat kerja Sadam yang diberi nama ‘Oukal’ atau Orangutan Kalimantan.
Secara administratif, akses Arboretum Nyaru Menteng berada di Kelurahan Tumbang Tahai, Kecamatan Bukit Batu Palangkaraya, Kalimantan Tengah atau sekitar 40 menit berkendara dari pusat Kota Palangka Raya. Tak hanya “sekolah” bagi orangutan, di sini juga terdapat bumi perkemahan dan hutan dengan koleksi flora dan fauna yang beragam.
Keteduhan dan potensi Arboretum Nyaru Menteng sendiri hanya dapat dikunjungi wisatawan pada akhir pekan pukul 09.00-15.00. Pembatasan ini ditujukan untuk memberikan waktu dan ruang bagi hewan yang berada di dalamnya agar tak terganggu oleh aktivitas manusia.
Urungkan niat sobat untuk bisa bermain-main bersama orangutan. Sebab, fauna asiatis tersebut sejatinya bukan hewan peliharaan dan merupakan satwa yang dilindungi.
Dilansir dari situs resmi BOS, “sekolah” orangutan ini juga tidak menerima kunjungan wisatawan kasual. Meski begitu, sobat tetap bisa menyambangi pusat informasi disana untuk mendapatkan banyak pengetahuan tentang kehidupan orangutan.
Lokasi lain yang bisa dibilang mirip dengan lokasi syuting film Petualangan Sherina 2 adalah Taman Nasional Sebangau. Secara administratif, kawasan ini berada di tiga wilayah Kabupaten dan Kota di Kalimantan Tengah, yakni Palangka Raya, Katingan, serta Pulang Pisau.
Menjelajah Taman Nasional Sebangau, bisa dilakukan dengan dua cara, sob. Menggunakan jasa agen wisata atau secara individual dengan mengajukan izin masuk ke pengelola.
Gerbang masuk yang paling umum terletak tak jauh dari Dermaga Kereng Bangkirai yang bisa diakses sekitar 20 menit berkendara dari pusat kota Palangka Raya.
Jangan lewatkan pengalaman menyusuri sungai Sebangau dengan perahu kayu. Sobat bisa melakukan beberapa reka adegan layaknya di film Petualangan Sherina 2, namun pastikan untuk tetap berhati-hati ya! Jika beruntung, Sobat TRAC bisa bertemu dengan beberapa hewan langka yang mendiami Taman Nasional ini.
Taman nasional ini sebenarnya cukup jauh dari lokasi syuting Petualangan Sherina 2, namun sangat pantas masuk dalam bucket list perjalanan sobat.
Berbeda dari dua lokasi sebelumnya yang berada tak jauh dari Kota Palangkaraya, Taman Nasional Tanjung Puting berada di Kabupaten Kotawaringin Barat, Provinsi Kalimantan Tengah.
Sobat TRAC bisa menjangkaunya dengan melakukan penerbangan langsung menuju Bandara Iskandar di Pangkalan Bun, ibukota Kabupaten Kotawaringin Barat.
Tanjung Puting dikenal dengan pusat rehabilitasi orangutan, namun di sini juga menjadi rumah bagi monyet merah, rusa, beruang madu, kucing liar bahkan bekantan.
Terdapat beberapa lokasi yang bisa Sobat TRAC sambangi di taman nasional. Diantaranya tiga pusat orangutan, yakni Tanjung Harapan, Pondok Tanggui dan Camp Lakey yang terkenal. Adapula Natai Lengkuas, Sungai Buluh dan Danau Burung yang terlalu sayang untuk dilewatkan.
Jika ingin berkunjung ke sini sebaiknya luangkan waktu yang cukup agar bisa merasakan pengalaman menyusuri Sungai Skoyer, bermalam di kapal kayu dan makan malam dengan pemandangan kunang-kunang di sekitar sungai.
Untuk menjelajah Tanjung Puting, Sobat TRAC bisa menyusun sendiri perjalanan Anda maupun bergabung dengan kelompok open trip.
Indonesia seolah tak pernah kehabisan destinasi wisata yang menarik dikunjungi. Meski begitu perlu ada kesadaran dari wisatawan maupun masyarakat sekitar untuk tetap menjaga keindahan negeri ini agar potensi yang ada tak hilang begitu saja.
Jelajahi dan ungkap pesona setiap sudut kota di tanah air dengan rental mobil dan sewa bus dari TRAC. Dengan reputasi dan pengalamannya selama 37 tahun di industri sewa kendaraan, TRAC punya berbagai layanan untuk mendukung kebutuhan perjalanan sobat, baik personal maupun bisnis.
Untuk kemudahan transaksi, Sobat TRAC bisa lakukan pemesanan langsung disini atau aplikasi TRACtoGo. Segera install aplikasi TRACtoGo di Google Playstore maupun Apple App Store. Jangan lupa registrasi membership untuk menikmati beragam kemudahan layanan TRAC.
Oh iya, untuk informasi terkini, jangan lupa follow media sosial TRAC melalui instagram @trac_astra, facebook TRAC-Astra Rent a Car maupun twitter @TRACastra.
Kemanapun treknya, pakai TRAC aja!
Share
Artikel Terbaru dan Terpopuler
Travel
Fakta Rest Area Bekas Pabrik Gula Banjaratma
17 Maret 2025
Tips
Tips Aman Mudik Lebaran Bareng Bumil
14 Maret 2025
Tips
Begini Cara Mudah Cek Rest Area Terdekat di Jalur Mudik
13 Maret 2025
Tips
Rekomendasi Mobil Paling Irit buat Mudik
12 Maret 2025
Tips
Tips Mudik Hemat Pakai Mobil Rental
11 Maret 2025
Gratis Berlangganan Newsletter