Tips
13 Maret 2025
Share
Mudik jadi tradisi tahunan yang dinanti-nantikan oleh banyak orang. Tapi, perjalanan panjang menuju kampung halaman bisa cukup melelahkan, terutama kalau dilakukan dengan kendaraan pribadi maupun mobil sewaan. Makanya, keberadaan rest area terdekat jadi sangat penting sebagai tempat istirahat bagi para pemudik.
Rest area atau Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) adalah tempat peristirahatan yang menyediakan berbagai fasilitas seperti toilet, mushola, tempat makan, hingga SPBU dan SPKLU.
Selain untuk mengistirahatkan tubuh, kamu juga bisa memanfaatkan rest area terdekat buat mengisi bahan bakar atau sekadar melepas penat sebelum melanjutkan perjalanan.
Di sepanjang Tol Trans Jawa, setidaknya ada lebih dari 70 rest area yang tersebar di berbagai titik, baik di arah barat maupun arah timur.
Rest area itu terbagi menjadi tipe A, B, dan C sesuai dengan kelengkapan fasilitasnya. Rest area tipe A adalah yang paling lengkap fasilitasnya, termasuk bengkel dan layanan kesehatan.
Cara paling praktis buat menemukan rest area adalah dengan menggunakan Google dan Google Maps. Cukup ketik "rest area terdekat" di aplikasi Google dan Google Maps, maka daftar lokasi rest area di sekitar akan muncul.
Kalau kamu menggunakan pencarian dari Google atau menggunakan fitur Google Assistant, nantinya akan tetap diarahkan ke aplikasi Google Maps untuk menunjukan rutenya. Pastikan rest area yang kamu pilih berada di jalur yang sama dengan perjalanan.
Selain Google Maps, kamu juga bisa menggunakan layanan peta digital dan aplikasi navigasi lain seperti; Waze atau HERE WeGo.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum bakal membagikan informasi seputar mudik di website resmi.
Kalau kamu mau tau lokasi rest area terdekat di dalam tol hingga pantauan kondisi jalan non-tol, bisa langsung cek halaman https://binamarga.pu.go.id/mudik.
Untuk mencari rest area terdekat menggunakan aplikasi Travoy, kamu harus mengunduhnya terlebih dahulu. Setelah itu login buat menikmati fitur yang lebih lengkap.
Selain menampilkan lokasi rest area terdekat, aplikasi ini juga menyediakan informasi lengkap fasilitas rest area, seperti SPBU, toilet, musala hingga restoran dan tenant yang tersedia.
Aplikasi milik Jasa Marga ini cocok buat kamu yang sering bepergian melewati jalan tol karena dilengkapi dengan informasi gangguan jalan, rekayasa lalu lintas hingga titik-titik pemeliharaan jalan.
Mengecek rest area terdekat dengan aplikasi ini mudah banget. Kamu cuma perlu install dan buka Aplikasi Tol Kita dan pilih fitur “Rest Area”. Aplikasi milik Badan pengelola Jalan Tol (BPJT) ini juga bisa digunakan buat memantau informasi real-time tentang kondisi jalan tol.
Follow akun media sosial resmi operator jalan tol atau bergabung di grup komunitas pemudik bisa membantu kamu buat mendapatkan informasi terbaru tentang lokasi dan kondisi rest area terdekat.
Pemudik lain biasanya akan berbagi informasi mengenai rest area mana yang masih kosong atau yang punya fasilitas terbaik.
Biar tetap fokus dan aman selama perjalanan mudik, pastikan untuk beristirahat setiap 4 jam sekali dan hindari mengemudi dalam kondisi mengantuk atau kelelahan.
Manfaatkan rest area terdekat dengan fasilitas lengkap buat istirahat sejenak, mengisi energi, dan memastikan perjalanan tetap nyaman serta selamat sampai tujuan.
Mudik dengan mobil pribadi memang praktis, tetapi tidak semua kendaraan siap buat perjalanan jauh. Rental mobil TRAC menawarkan layanan rental mobil lepas kunci yang bisa kamu sewa buat mudik bareng keluarga.
Di TRAC kamu bisa juga sewa mobil bulanan kalau butuh kendaraan buat penggunaan lebih lama. Jadi bisa lebih fleksibel dan santai menikmati momen di kampung halaman tanpa buru-buru balik ke perantauan.
TRAC punya banyak pilihan jenis mobil irit bbm buat mudik lebaran, mulai dari MPV, SUV hingga City Car. Tentu saja dengan jaminan armada mobil berkualitas, terawat, dan tahun muda dengan masa pakai dibawah 5 tahun.
Pesan rental mobil TRAC buat mudik langsung di halaman utama website TRAC atau menggunakan aplikasi TRACtoGo. Download aplikasinya di Google Playstore dan Apple Appstore.
Dapatkan referensi destinasi wisata serta informasi penawaran menarik lainnya dengan berlangganan newsletter TRAC dan follow media sosial TRAC di instagram @trac_astra, facebook TRAC-Astra Rent a Car dan twitter (X) @TRACastra.
Kemanapun treknya, pakai TRAC aja!
Share
Artikel Terbaru dan Terpopuler
Tips
Tips Aman Mudik Lebaran Bareng Bumil
14 Maret 2025
Tips
Begini Cara Mudah Cek Rest Area Terdekat di Jalur Mudik
13 Maret 2025
Tips
Rekomendasi Mobil Paling Irit buat Mudik
12 Maret 2025
Tips
Tips Mudik Hemat Pakai Mobil Rental
11 Maret 2025
Travel
5 Destinasi Wisata Jalur Pansela yang Asik Dikunjungi saat Mudik
10 Maret 2025
Tag
Gratis Berlangganan Newsletter